Jam

Pages


welcome to blog sukmaone.blogspot.com

Rabu, 14 Desember 2011

CENTER KLINIK GIZI PUSKESMAS PARUNGPANJANG


Klinik Gizi Buat halaman ini dlm format PDF Cetak halaman ini Kirim halaman ini ke teman via E-mail
Merupakan salah satu unit kegiatan yang ada di UPT Puskesmas Parungpanjang Kabupaten Bogor.Pelayanan ditujukan kepada balita gizi kurang dan gizi buruk, terutama dari golongan keluarga tidak mampu. Pelayanan yang diberikan  bertujuan untuk meningkatkan status gizi  balita gizi kurang dan  buruk di wilayah kecamatan Parungpanjang Kabupaten Bogor.
Klinik Gizi dibuka setiap hari Kamis dan melayani rujukan dari 11 desa di wilayah kerja UPT Puskesmas Parungpanjang meliputi Desa Parungpanjang,Kabasiran,Cibunar,Jagabita,Lumpang,Jagabaya,Gintungcilejet,Dago,Cikuda,Dago dan Gorowong.

Kunjungan sasaran center klinik gizi, biasanya akan meningkat setelah pelaksanaan Bulan Penimbangan Balita (BPB) yang dilaksanakan setahun 2 kali yaitu di bulan Februari dan Agustus..Oleh sebab itu BPB bisa di jadikan sebagai Deteksi Dini penjaringan balita gizi kurang dan Gizi Buruk.
Kasus gizi buruk yang terjadi di Kecamatan Parungpanjang sebagian besar dipicu dari masalah ekonomi yang akhirnya menyebabkan kurangnya asupan makanan bergizi kepada balita maupun ibu yang sedang mengandung.
Pelayanan yang diberikan meliputi :
1. Konsultasi Gizi/ KIP-K menu seimbang.
2. Pemberian PMT-Pemulihan (F75/100,MP ASI) bagi balita gizi buruk.
3. Penentuan status gizi berdasarkan BB/TB.

4. Pwengobatan penyakit penyerta pada balita gizi kurang dan gizi buruk..
5. Rawat inap bagi balita gizi buruk yang perlu mendapat perawatan lebih lanjut.

"Kita berharap dengan adanya klinik ini, dapat menangani balita gizi kurang dan gizi buruk dengan seoptimal mungkin. Klinik ini juga sebagai pusat rujukan bagi desa di wilayah kerja UPT Puskesmas Parungpanjang yang telah di temukan balita gizi buruk ." ungkap Kepala UPT Puskesmas Parungpanjang, dr. Mohammad Irfan dalam pertemuan staf meeting.

0 komentar:

Posting Komentar